Perbedaan AR dan VR Secara Singkat

Dalam hal ini teknologi AR dan VR memang mungkin saja terdengar cukup mirip dari namanya, namun jika kita kupas lebih lanjut, maka AR dan VR ini benar-benar teknologi yang berbeda. Baik AR maupun VR, keduanya memiliki perbedaan karakteristik dan konsep yang khas. Dalam teknologi AR kita bisa ambil contoh implementasi dari Game Pokemon Go yang sangat terkenal. Lalu contoh untuk VR yaitu perangkat Oculus VR. Dan cara kerja sederhananya seperti pada saat kita menggunakan perangkat VR yang tersambung kepada handphone atau perangkat yang lain.

Jika anda sudah pernah mencoba kedua contoh di atas maka tentu saja anda akan mudah untuk memahami perbedaan mengenai VR dan AR tersebut. Namun jika anda belum pernah mencobanya, maka tak perlu cemas, karena akan saya jelaskan secara sederhana mengenai perbedaan dari VR dan AR pada artikel ini.

Teknologi Virtual Reality (VR)

VR ini dapat dimanfaatkan untuk membuat sebuah ruang digital khusus yang bisa dipakai atau dimasuki oleh siapapun yang mempunyai perangkat yang mendukung hal tersebut seperti contoh perangkat Oculus VR dan Google VR.

Dengan bantuan perangkat tersebut dan teknologi VR ini, maka kita dapat masuk ke dunia virtual baru dan dapat merasakan interaksi dari teknologi ini. Dan juga memberikan suatu pengalaman baru yang belum bisa dirasakan di dunia nyata.

https://unsplash.com/photos/w0lI3AkD14A

Teknologi Augmented Reality (AR)

Teknologi Augmented Reality ini atau disingkat AR adalah suatu teknologi yang memungkinkan pengguna untuk memasukkan dan menambahkan berbagai konten informasi digital dari dunia digital ke dunia nyata.

Seperti pada Game Pokemon Go yang mana kita dapat melihat karakter dari Game tersebut yang muncul ke dunia nyata. Karakter tersebut akan keluar saat handphone kita diarahkan pada suatu tempat tertentu.

Selain Game Pokemon Go, ada banyak contoh lain dari teknologi Augmented Reality ini seperti Filter Instagram, Efek Kamera, Google Lens dan lainnya.

https://www.pexels.com/photo/app-augmented-reality-game-gps-163042/

Setelah membaca penjelasan singkat di atas, sekarang saya akan membahas tentang berbagai perbedaan dari kedua teknologi tersebut. Berbagai perbandingan singkat mengenai teknologi Augmented Reality atau disingkat AR dan Virtual Reality atau disingkat Virtual Reality

1. Perbedaan Fitur dari AR dan VR

  • Fitur yang diberikan dari teknologi AR ini yaitu dapat mengeluarkan obyek dari dunia virtual ke dunia nyata seperti pada filter di instagram.
  • Fitur yang diberikan dari teknologi VR ini membawa penggunanya masuk ke dalam dunia virtual dari dunia nyata.

2. Perangkat Yang Digunakan

  • Pada AR hanya membutuhkan smartphone untuk mengakses teknologi dari AR ini.
  • Pada VR ini benar-benar memerlukan perangkat penunjang khusus untuk mengakses teknologi ini.

3. Contoh Perangkat Yang Dibutuhkan

  • AR : Laptop dan Handphone
  • VR : Kacamata VR, Handphone, Xbox VR, Oculus dan Playstation VR

Tinggalkan komentar